Selasa, 25 Januari 2011

Kini, Rasi Bintang Ada 13

Jika selama ini Anda mengenal 12 rasi bintang, jangan terkejut apabila sebuah penelitian menyatakan bahwa hal tersebut sudah "basi". Biasanya kedua belas rasi bintang tersebut menaungi hari lahir Anda. Bahkan, banyak orang yang percaya nasib mereka ditentukan berdasarkan zodiak. Dengan penambahan rasi bintang tersebut apakah yang akan terjadi? Saat ini, penelitian telah menemukan rasi bintang Ophiuchus, dikenal sebagai Serpentarius. Zodiak ini jarang digunakan, serta tidak termasuk dalam sebagian besar versi rasi bintang. Lalu, kapankah rasi bintang Serpentarius akan masuk ke dalm 12 zodiak. Parke Kunkle, seorang astronom, mengatakan, "pelurusan...

Nintendo 3DS Siap Diluncurkan Maret Mendatang

Kabar gembira datang untuk Anda para penggemar game konsol produksi Nintendo yang sudah lama menanti gadget canggih terbarunya. Akhirnya, perusahaan game itu segera merilis Nintendo 3DS pada Maret mendatang khusus di pasar AS.Seperti dilansir Associated Press, Rabu (19/1), game genggam revolusioner pertama yang didesain khusus dengan format tiga dimensi (3D) itu mulai dipasarkan pada 27 Maret mendatang dengan harga senilai US$ 250 atau setara Rp 2,2 juta. Presiden dan CEO Nintendo AS, Reggie Fils-Aime, mengatakan game ini merupakan yang pertama dan tidak memerlukan kacamata 3D khusus.Gadget ini memiliki layar sentuh di bagian bawah dan layar...

Apple Tunda Produksi iPad 2

Perusahaan gadget Apple menunda rencananya untuk produksi besar-besaran iPad 2. Demikian dilaporkan DigiTimes, Selasa (18/1).Sebelumnya, Apple telah merencanakan untuk memulai produksi besar-besaran dari generasi iPad terbaru ini pada Januari, namun rencana tersebut ditunda sampai Februari. Pasalnya, menurut sebuah sumber, perangkat keras dan spesifikasi tablet belum diselesaikan pihak Apple. Juru bicara Apple, Trudy Muller, mengatakan perusahaan menolak untuk mengomentari kabar ini.Setelah produksi dimulai pada Februari mendatang, rencananya pendistribusian pertama iPad 2 bisa dimulai pada bulan yang sama. Pada 2010, Apple telah menjual lebih...

Selasa, 18 Januari 2011

Beachsafe, Aplikasi Pintar bagi Peselancar

Kini ada aplikasi pintar yang wajib dimiliki para peselancar Australia. Namanya Beachsafe, yang memungkinkan penggunanya mengetahui kondisi cuaca semua pantai di Australia.Aplikasi pintar ini menggunakan sistem GPS yang akan menunjukkan pantai dengan lokasi terdekat. Informasi tersebut juga dilengkapi dengan ketinggian ombak serta pasang surut pantai yang akan sangat berguna bagi para peselancar.Pencipta aplikasi gratis yang dapat digunakan di iPhone, Surf Life Saving Australia, khawatir dengan angka kematian akibat tenggelam. Angkanya terus meningkat di Australia. Bahkan, tercatat hampir 100 orang tewas karena tenggelam setiap tahun. Untuk itulah...

Awas, Virus Mengintai di Balik Kama Sutra!

Setelah sebelumnya dihebohkan dengan virus yang berkedok video panas Lindsay Lohan, kini para pengguna internet dihantui dengan virus baru di balik pesona Kama Sutra. Seperti dilansir Zee News, Ahad (16/1), para pengguna internet kini diiming-imingi dengan presentasi yang berisi posisi-posisi hubungan seksual yang ada di Kama Sutra dalam format powerpoint.Namun, ketika pengguna membuka presentasi tersebut, virus trojan akan segera menyelusup ke dalam sistem komputer dan memungkinkan pencipta virus tersebut memiliki akses penuh ke dalam komputer. Akses itu juga memungkinkan sang pencipta virus untuk mencuri data-data pribadi maupun memata-matai...

Yuk, Bermain Game di Toilet

Produsen game terkemuka Sega memang hebat dalam menciptakan permainan. Biasanya, game harus dipasangkan dengan komputer atau televisi. Namun, kali ini Sega menciptakan game yang dipasangkan dengan toilet.Situs Akihabaranews mewartakan, Rabu (12/1), game yang dipasangkan dengan perangkat lunak toilet duduk ini menjadikan air seni sebagai konsol gamenya. Jadi, pemain mengendalikan permainan dengan air seni yang dibuangnya. Game ini dinamakan serupa dengan toilet, yaitu Toylets.Tak dinyana, game ini dipasangkan di toilet umum Stasiun Tokyo, Jepang. Para pengguna kereta api pun dapat beristirahat sejenak dari kepenatan di dalam toilet.Cara bermain...

Thermo Mirror, Termometer Berupa Cermin

Perusahaan teknologi Jepang NEC Avio Infrared Techologies meluncurkan sebuah termometer berbentuk cermin, baru-baru ini. Seperti dilansir AFP, Selasa (11/1), termometer itu dinamai Thermo Mirror.Thermo Mirror berbentuk cermin meja dan dapat mengukur suhu kulit manusia yang melihat ke arahnya tanpa memerlukan kontak fisik. Suhu tubuh langsung ditampilkan di permukaan cermin dan alarm akan berbunyi ketika mendeteksi kondisi demam pada orang tersebut.Termometer unik itu dibuat dalam dua versi dengan harga masing-masing 98 ribu Yen dan 12 ribu Yen. Harga itu dibandrol lebih murah dibandingkan harga termometer kamera yang digunakan di bandara, untuk...

Jumat, 07 Januari 2011

Mozilla Firefox Ungguli Microsoft Internet Explorer

Mozilla Firefox telah menggantikan Microsoft Internet Explorer sebagai web browser paling populer di Eropa. Seperti dilaporkan Daily Mail, browser open source itu mengambil 38.1 persen pangsa pasar di seluruh benua itu pada bulan Desember 2009 lalu, sementara Internet Explorer tergelincir menjadi 37.5 persen.Google Chrome di posisi ketiga dengan 14.6 persen, setahun lalu Chrome hanya meraih 5.1 persen pasar. Aodhan Cullen, pimpinan eksekutif dari StatCounter, perusahaan web yang menyusun daftar itu mengatakan bahwa Google Chrome mencuri pangsa pasar internet Explorer sementara Firefox tetap menjaga sharenya.Pada bulan Desember 2009, pembuat...

Gawker Di-Hack

Gawker.com mengungkapkan bahwa database-nya telah di-hack pada awal Januari 2011 ini. Situs penyedia layanan content blog, gosip, hingga teknologi itu kini mendesak para penggunanya untuk mengubah password mereka. Pemilik Gawker mengklaim bahwa aksi hacker tersebut hanya berlangsung beberapa pekan.Klaim tersebut spontan dibantah sumber terkait dengan Gnosis, kelompok spesialis hacker. Menurut mereka, database Gawker justru sudah "dimiliki" sejak enam bulan silam. Si penjebol akses tadi pun hanya menggunakan sebuah komputer jinjing. Pembuktiannya, Gnosis langsung menyebarluaskan data 1,3 juta nama pengguna, alamat email, sekaligus password secara...

Paspor Sony Laksono Dibuat Calo

Paspor atas nama Sony Laksono dipastikan milik terdakwa kasus korupsi Gayus Tambunan. Paspor itu dibuat melalui calo."Dari calo. Ini nanti kita cari lagi apa ada kaitannya dengan imigrasi dan sebagainya," kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Anton Bachrul Alam di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta, Jumat (7/1).Anton mengatakan, pihak kepolisian hingga kini masih memburu calo tersebut. "Kalau calo kan lewat juga orang dalam. Calonya masih dicari," ujarnya.Nama Sony Laksono digunakan Gayus Tambunan untuk terbang ke Bali. Sebuah paspor berfotokan Gayus juga digunakan pria bernama Sony Laksono untuk pelesiran ke beberapa negara. Polri pun tak meragukan...

Irfan Bachdim menetap di Persema

Pemain blasteran Irfan Bachdim dipastikan keluar dari tim nasionalPemain sepakbola muda Irfan Bachdim dan Kim Jeffrey Kurniawan dipastikan akan tetap bernaung di klub Persema Malang yang memilih berlaga di kompetisi Liga Primer Indonesia (LPI) yang akan bergulir 8 Januari mendatang.Keputusan ini disampaikan ke wartawan BBC Indonesia Ervan Hardoko oleh pelatih Persema, Timo Scheuneman yang ikut berperan mendatangkan kedua pemain blasteran itu ke Indonesia.Sementara itu Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) telah mengancam akan mengeluarkan para pemain dari tim nasional yang ikut bertanding di kompetisi LPI.Scheuneman mengatakan bila memang PSSI...

Senin, 03 Januari 2011

10 Teknologi pencegah kerusakan bumi

Bumi kita semakin tua, dan ancaman kerusakan bumi ini telah hadir setelah manusia melakukan serangkaian kegiatan yang bisa meyebabkan rusaknya bumi kita tercinta, nah disini ada 10 Teknologi yang dapat Mencegah Bumi dari Kehancuran, tau dengan kata lain ada beberapa cara untuk menjaga bumi kita tetap indah dan sedikit sekali resikonya untuk mengalami kerusakan.Kita semua tahu bumi sudah semakin kritis, akibat dari ulah manusia sendiri, lapisan ozon sudah semakin menipis akibat banyak nya penggunaan Freon dan rumah kaca, bumi semakin panas karena hutan-hutan sudah banyak yang ditebang dan menjadi gundul, nah untuk mencegah hal tersebut berita...

Minggu, 02 Januari 2011

Email Para Pengguna Hotmail Hilang

Sejumlah pemilik akun layanan email di Hotmail milik Microsoft melaporkan bahwa email-email mereka di inbox bermasalah.Demikian dilansir The Associated Press, Ahad (2/1).Beberapa pengguna pemilik akun telah mengajukan protes di forum online Microsoft yang mengeluhkan bahwa email-email mereka di inbox hilang semua. Salah satu pengguna bernama "Zacgore" mengadukan bahwa semua informasi dan foto-foto anak-anaknya hilang dari inbox.Keluhan lain mengatakan kebanyakan email di inbox mereka dikirim ke folder pesan yang sudah dihapus. Masalah ini belum jelas dari seberapa luasnya menurut posting-an para pengguna. Layanan email gratis dari Microsoft ini,...

Tak Lama Lagi Semua Charger Bakal Sama

Tak jarang teman akan bertanya dahulu soal merek telepon selular saat akan meminjam charger. Ini tak lain pengisi data batere untuk satu merek berbeda dengan yang lain. Kini Micro USB Port dipastikan menjadi standar untuk charger pada serangkaian telepon selular.Ada 14 pabrikan ponsel penting telah mengirimkan rincian kepada Komisi Eropa mengenai koneksi standar baru, setelah mereka sepakat menggunakannya pada Juni 2009. Spesifikasi teknis berbasis konektor micro USB banyak pabrikan ponsel telah menggunakan. Di antaranya Samsung, Apple, Nokia dan Research in motion, pembuat dari Blackberry.Jack micro USB sebenarnya sudah umum digunakan, termasuk...

Tahun 2011 Puncak Akses Internet

Internet telah dianggap begitu penting di Finlandia, Spanyol dan Estonia sehingga mengakses Internet dipandang sebagai hak warga negara yang dilindungi hukum. Pengguna Internet sendiri terus meningkat. Pada 2010, peluncuran iPad buatan Apple dan komputer-komputer layar sentuh lainnya, membuat berselancar Internet menjadi lebih menyenangkan dan naluriah. Saat bersamaan, sejumlah sistem operasi ponsel pintar seperti Android dari Google, semakin memperluas jangkauan jaringan mobile.Ketika di negara maju Internet ada di mana-mana, di negara berkembang ternyata baru 20 persen saja individu-individu yang memanfaatkan Internet. Penetrasi rendah, dibarengi...

Sabtu, 01 Januari 2011

Justin Bieber Masuk Tren Status Facebook 2010

Justin Bieber, bersama iPad dan iPhone merupakan nama orang dan perangkat yang masuk daftar sepuluh besar yang sering disebut/ditulis dalam pembaruan status Facebook tahun 2010.Laporan itu berdasarkan blog Facebook, seperti dikutip Independent. Facebook menganalisis pembaruan status dari 363 negara dan kemudian membandingkan angka di mana setiap frase muncul pada tahun 2010 dibandingkan tahun 2009.Situs jejaring sosial itu kemudian memilih sepuluh besar update status dengan kenaikan terbesar dalam persentase dan volume.Kata ungkapan remaja "HMU" yang merupakan singkatan dari Hit Me Up atau cukup "hubungi saya" menduduki peringkat pertama. Menurut...

Pulau Komodo Masuk 10 Besar Keajaiban Dunia

Pulau Komodo dijagokan untuk menjadi The New Seven Wonders atau menjadi tempat keajaiban yang baru. Kini, binatang reptil purbakala khas Indonesia itu telah berhasil masuk 10 besar dari tujuh keajaiban baru untuk kategori alam. Satu-satunya hewan prasejarah yang hidup di dunia ini akan membuatnya lebih dikenal masyarakat dunia.Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik mengatakan saat konferensi pers, Kamis (30/12), "Jika bisa masuk tujuh keajaiban baru, komodo akan lebih terkenal. Selain itu, wisatawan juga akan berdatangan ke Indonesia untuk melihatnya. Pemerintah telah meningkatkan kampanye dan sosialisasi kepada masyarakat untuk memilih...

Robot Guru, Bikin Pelajaran Jadi Menarik

Teknologi yang semakin berkembang pesat membuat dunia pendidikan pun ikut merasakannya. Sebuah robot yang dikembangkan teknologinya, berhasil di-upgrade fungsi programnya sebagai pengajar layaknya seorang guru.Robot dengan remote ini dikendalikan oleh guru aslinya, meskipun gurunya tidak berada di dalam kelas. Bahkan, berada di luar negeri sekali pun. Hal ini terjadi pada sebuah sekolah di Korea Selatan. Guru bahasa Inggris sekolah di daerah Daegu berada jauh di Filipina. Namun, murid-murid masih bisa berinteraksi dan diajarkan oleh gurunya itu. Jadi, meski gurunya tidak bisa hadir, tapi ia tetap bisa menjalankan tugasnya dengan baik.Dailymail.co.uk...

FabApps, Mencetak Makanan Sesuai Pesanan

Ilmuwan dari Universitas Cornell, New York, Amerika Serikat sedang mengembangkan printer yang dapat mencetak makanan sesuai pesanan. Printer dapat mencetak makanan dalam bentuk tiga dimensi. Seperti dilansir Zee News, belum lama ini printer pintar yang diberina nama fabApps ini bekerja dengan bantuan software CAD dan tinta yang terbuat dari bahan makanan. Dengan memasukkan resep, menentukan rasa dan bentuk, FabApps akan mencentak makanan sesuai semua kriteria yang ditentukan. Untuk membuktikan kehebatannya, Koki dari Chicago Moto Homaro Cantu membuat sushi dengan bantuan FabApps. Cantu mengaku FabApss benar-benar memberikan hasil sangat memuaskan....

Pages 381234 »

 
Free Host | lasik eye surgery | accountant website design