Posted by Unknown on 02.20

Update Windows Phone 7.8 untuk Nokia Lumia 800, Nokia Lumia 710, Nokia Lumia 610 dan Nokia Lumia 510 sebelumnya muncul di software pihak ketiga, Navifirm. Namun, kini update tersebut hadir di Zune, server resmi Nokia, tapi baru untuk Lumia 800 saja.
Dikutip dari WP7.nl, Senin (17/12/2012), peringatan untuk meng-update ini akan muncul di Lumia 800, namun terbatas untuk pengguna di regional tertentu saja.
Jika ada pengguna yang mendapat notifikasi update itu, maka diharuskan mengunduh empat file besar. Pertama adalah update ke 7.10.8773, lalu ke 7.10.8779.8, kemudian lanjutkan dengan update ke 7.10.8783, yang mempersiapkan perangkat untuk pembaruan...
Posted by Unknown on 00.07

Isu hari kiamat 2012 ini memang cukup meresahkan masyarakat, terlebih yang masih awam dan menelan isu ini bulat-bulat. Besarnya keyakinan akan terjadinya hari kiamat pada 2012 membuat perfilman Hollywood memproduksi sebuah film berjudul 2012 yang menyedot perhatian jutaan penonton.
Bagaimana tidak, masyarakat begitu penasaran untuk menyaksikan proses terjadinya hari kiamat versi Hollywood itu. Meskipun sempat menuai kontroversi dan pencabutan izin tayang di Indonesia, nyatanya film 2012 semakin memancing rasa penasaran masyarakat. Alhasil, industri Hollywoodlah yang diuntungkan.
Kini tanggal itu semakin dekat, kabar ramalan kiamat di penghujung...
Posted by Unknown on 01.13

Facebook merilis daftar 25 game paling populer tahun 2012. Game musik trivia "SongPop" berhasil menduduki peringkat teratas dalam daftar 25 game yang paling populer di Facebook.
Daftar game tersebut diumumkan Facebook di LeWeb, sebuah konferensi teknologi di Paris. Dari daftar tersebut,raja game sosial online Zynga lagi-lagi masih mendominasi.
Enam game besutan Zynga masuk dalam daftar 25 game terpopuler tersebut, dua diantaranya Farm Ville 2 dan Draw Something. Namun sebagian besar game-game baru berasal dari developer internasional.
Game SongPop diluncurkan pertama kali pada Mei 2012. Menurut data dari developer FreshPlanet, seperti dikutip...
Posted by Unknown on 01.08

Mengecek SMS atau email di kamar mandi berisiko membuat ponsel Anda basah. Namun jangan khawatir, kelak kegiatan itu bisa dilakukan berkat teknologi baru yang disematkan pada contact lens ini.
Para peneliti di Centre of Microsystems Technology, Ghent University telah mengembangkan sebuah prototipe contact lens (lensa kontak) yang dapat menampilkan pesan teks seperti SMS, dan menampilkannya di hadapan mata kita. Jadi, pesan teks dari ponsel nantinya bisa diproyeksikan ke lensa kontak yang dipakai di mata.
Lensa kontak ini dilengkapi display LCD berbentuk melengkung. Display tersebut nantinya akan memproyeksikan pesan teks atau gambar dengan...
Posted by Unknown on 00.40

Apakah Anda penasaran apa yang saja terjadi saat Anda tertidur? Jika iya, mungkin aplikasi berikut ini bisa membantu mencari jawabannya.
'Sleep Talk Recorder', begitulah sebutannya. Sesuai namanya, aplikasi ini dapat merekam apapun yang Anda katakan saat Anda tengah tertidur pulas. Aplikasi ini pertama kali diluncurkan di Swedia pada tahun 2010 dan hingga saat ini sudah didownload hampir 2 juta.
Ide awal pembuatan aplikasi ini bermula dari sekitar 3 tahun lalu. Saat itu, sang pembuat sedang mengobrol dengan temannya tentang mimpi yang aneh. "Kami berdua berpikir, mungkinkah ada cara yang memungkinkan handphone untuk merekam igauan saat tidur?"...
Posted by Unknown on 00.09

Ada banyak PC tablet yang dirilis di sepanjang tahun 2012 dengan sejumlah fiturnya yang menarik. Tablet yang akan keluar tahun depan diprediksi akan memiliki spesifikasi yang tidak jauh berbeda.
Namun konsumen tentunya berharap tablet tersebut nantinya menawarkan spesifikasi yang lebih oke. Menurut Eric Franklin dari CNET yang dikutip Kamis (13/12/2012), perkembangan PC tablet yang akan muncul di Consumer Electronic Show (CES) 2013 masih akan mengacu pada tiga fitur utama berikut ini.
1. Berukuran sama, namun harga lebih murah
Dengan hadirnya Nexus 7 seharga $199 dan Kindle Fire, konsumen secara tidak langsung mengirimkan pesan kepada produsen...
Posted by Unknown on 00.03

Salah satu hasil pertemuan World Summit on the Information Society (WSIS) di Tunisia tahun 2005 lalu adalah pelaksanaan suatu forum dialog yang melibatkan banyak pemangku kepentingan untuk mendiskusikan tata kelola internet, yang disebut Internet Governance Forum (IGF).
Melalui forum itu, para pemangku kepentingan duduk bersama-sama untuk berdiskusi dan bertukar ide agar bisa mewujudkan tata kelola internet yang lebih baik. IGF sendiri sudah diselenggarakan sebanyak 7 kali di 7 negara berbeda.
Untuk IGF yang ke-8, Indonesia mendapat kesempatan untuk menjadi tuan rumah. IGF ini akan digelar di Bali tahun 2013 mendatang.
"Tahun depan Indonesia...
Posted by Unknown on 00.56

Defender muda Manchester United, Phil Jones, senang di musim ini Setan Merah lolos dari babak penyisihan grup Liga Champions. Keberhasilan tersebut, di mata Jones, tak lepas dari sikap tim yang mau belajar banyak dari pengalaman pahit di musim lalu yang tersingkir secara tragis, kalah dari Basel di partai terakhir fase grup. Jones mengklaim jika di musim ini mental MU jauh lebih kuat.
"(Kegagalan di musim lalu) Itu adalah pil pahit yang harus dihadapi," ujar Jones. "Untuk klub sebesar Manchester United, itu (kegagalan) bukan hal yang mudah untuk diterima. Di musim ini, klub siap kembali meraih tiket ke babak semi final dan final, bahkan untuk...
Posted by Unknown on 00.48

Bayangkan jika ponsel Anda seperti sehelai kertas. Bisa digulung, dijatuhkan, atau diselipkan dalam ransel namun tidak akan rusak sedikitpun. Wah pasti asyik ya?
Para peneliti saat ini sedang mengembangkan handset yang seperti itu, yaitu handset setipis silet, seperti kertas dan dapat ditekuk. Prototipe ponselnya sudah tersedia dan dipamerkan di berbagai pameran gadget. Prototipe ini berhasil menarik perhatian banyak orang.
Sejumlah rumor menyebutkan kalau ponsel yang bisa ditekuk seperti itu akan muncul untuk pertama kalinya mulai tahun depan. Saat ini banyak perusahaan yang sedang mengembangkan teknologinya, diantaranya LG, Philips, Sharp,...
Posted by Unknown on 00.41

Sebuah robot humanoid kecil yang bisa bicara sengaja dibuat untuk dijadikan teman astronot agar tak kesepian. Robot ini akan dikirim ke luar angkasa untuk menemani salah seorang astronot Jepang yang akan bertugas di sana selama enam bulan.
Robot ini akan tiba di International Space Station (ISS) beberapa bulan lebih awal sebelum nantinya sang astronot Koichi Wakata mendarat.
Menurut Kibo (Hope) Robot Project, seperti dilansir AFP, robot ini memiliki tinggi 34 cm dan berat sekitar satu kilogram. Dengan menggunakan sistem operasi Android, robot ini diprogram untuk bisa mengenali wajah Wakata dan berkomunikasi dalam bahasa Jepang.
Ia juga bisa...
Posted by Unknown on 00.37

Kabar gembira bagi para penggemar perangkat Apple. iPhone 5 tak lama lagi akan segera masuk ke pasar Indonesia. Perangkat terbaru Apple itu akan hadir di pasar Indonesia mulai 14 Desember mendatang.
Dalam siaran persnya, minggu ini Apple menyatakan akan mulai menjual iPhone 5 di Korea Selatan, tepatnya mulai 7 Desember mendatang. Selanjutnya iPhone 5 akan hadir di 50 negara lain pada 14 Desember, termasuk Indonesia.
iPhone 5 sendiri saat ini sudah tersedia di 47 negara. Berikut ini jadwal rilis iPhone 5 di beberapa negara yang akan digeber bulan ini juga.
7 Desember: Korea Selatan
14 Desember: Albania, Antigua dan Barbuda, Armenia, Bahama,...