Selasa, 21 Februari 2012

Permainan Angry Birds kini Populer di Facebook

Permainan populer Angry Birds akhirnya bisa dimainkan dalam situs jejaring sosial terpopuler Facebook secara gratis. Seperti dikutip Digitalspy.co.uk, Selasa (14/2), peluncuran permainan ini dilakukan perusahaan pengembang asal Finlandia, Rovio. "Angry Birds ini akhirnya tiba di Facebook," bunyi pengumuman Rovio. Angry Birds edisi untuk Facebook ini sudah termasuk fitur power-ups baru dan fitur jejaring yang diperbarui untuk memungkinkan pengguna bisa berkompetisi dengan pengguna lain. "Penggunaaan power-ups ini untuk supercharge burung-burung. Bermainlah untuk menang dan berkompetisi dengan teman-teman Anda untuk mendapatkan mahkota emas." Permainan Angry Birds pertama kali diperkenalkan pada 2009 khusus untuk para pengguna iPhone. Kini, Angry Birds tersedia untuk sejumlah merek telepon genggam seperti Android, BlackBerry, Windows Phone, dan platform lain. Sejauh ini, permainan ini sudah diunduh sebanyak 700 juta kali.

Sumber : http://tekno.liputan6.com/read/377566/kini-angry-birds-hadir-di-facebook

0 komentar:

Posting Komentar

 
Free Host | lasik eye surgery | accountant website design